Peningkatan Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam Melalui Penerapan Pembelajaran Card Sort

Authors

  • Bardin SDN 11 Simpang Rimba Bangka Selatan, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.59141/japendi.v2i03.112

Keywords:

prestasi belajar; metode; card sort .

Abstract

Penggunaan metode pembelajaran yang tepat dapat memaksimalkan hasil capaian pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya peningkatan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) melalui penerapan metode card sort. Metode penelitian tindakan (action research) dilakukan terhadap mata pembelajaran PAI tentang materi Rukun shalat pada siswa kelas IV SD Negeri 11 Simpang Rimba Kabupaten Bangka Selatan Tahun Ajaran 2019/2020. Indikator hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase ketuntasan belajar pada tahap pra siklus sebesar 39,3%, siklus I 72,14%, dan siklus II mencapai 87,45%. Nilai rata-rata hasil tes siswa juga mengalami peningkatan yang signifikan yaitu pada tahap pra siklus 54,8, siklus I 73,3, dan siklus II meningkat menjadi 78,9. Penerapan metode Card sort dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam memudahkan guru dalam mencapai target pembelajaran yang diinginkan serta dapat mengoptimalkan suasana belajar siswa untuk menyempurnakan hasil belajar siswa. Selain itu, penerapan metode Card sort juga dapat merangsang dan memunculkan aktivitas siswa. Sehingga dapat disimpulkan dengan menggunakan metode pembelajaran card sort,  prestasi belajar siswa pada materi pembelajaran Pendidikan Agama Islam mengenal rukun shalat dapat ditingkatkan.

Downloads

Published

2021-03-25

How to Cite

Bardin. (2021). Peningkatan Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam Melalui Penerapan Pembelajaran Card Sort. Jurnal Pendidikan Indonesia, 2(03), 359–374. https://doi.org/10.59141/japendi.v2i03.112